Kamis, 25 Juni 2015

Sebab Rindu

Masih terjaga dengan rindu yang selalu ada. Saking sepinya, cuma terdengar suara hati.
Sekeras apapun ku mencoba, selemah apapun daya tuk mengingatnya, hati memiliki pilihannya sendiri yang tak bisa diatur oleh akal.

Perkara rindu memang tak pernah ada jeda,

jika itu tentangmu.

Tentang rindu selalu banyak hal. Rindu yang baik adalah rindu yang keras kepala. Dengan atau tanpa kamu, ia tetap ada.

Berbagai macam tentang rindu ku kepadamu:
1. Sepasang harapan yang ingin bertemu;
2. Tali yang tak pernah putus;
3. Dua doa yang saling mengabulkan;
4. Tiang yang tak pernah tumbang. Tegak dilorong kehidupan, disepanjang labuh usia;
5. Serta yang perlahan menaklukkanku.

Rabu, 24 Juni 2015

A Beloved

Kau adalah rasa nyeri yang hingga detik ini merasa paling abadi.

Kau adalah kesedihan yang sudah seperti selingkuhan,
harus pintar-pintar kusembunyikan.

Kau tempatku berteduh dari segala lelahku,
namun kau mampukan aku.

Kau adalah kenangan yang serupa tangan,
setia memeluk kepalaku saat ngantukku tersesat di suatu malam.

Kau cahaya di hidupku,
mampu luruskan jalanku disaat ku terjatuh,
kau indahkan hidupku.

Kau adalah kebalikan-kebalikan,
ketika doaku telah menjadi dosamu
dan lupamu telah menjadi lukaku

Kau malaikat hidupku,
dalam dunia yang diisi hanya kau dan aku saja.

Tapi kau tetaplah kau,
seorang kekasih yang terbuat dari khilaf dan maaf seorang kekasih.

Senin, 22 Juni 2015

Bukaannya Cowok

3 tahun terakhir buka bersama, 3 kali beberapa temen gue bawa pasangan yang beda dan tiap bawa pacar baru minta di doain katanya yang sekarang serius. Beware,, Girls! :)))

*depan pacarnya*
Dialog A:
"Ngga.. Kamu tau sendiri kan aku dulu gimana? Sekarang kamu bisa liat kan aku ama dia (nunjuk pacarnya) beda?"..
Dialog B:
"Bro, aku lagi belajar nih, gimana caranya konsisten sama komitmen aku sama dia (nunjuk pacarnya). Tolongin ya minta dituntun pake doanya".
* iyain aja *

Enggak nyalahin juga sih kenapa cowok sampe begitu. Ya kadang emang cewek lebih suka dibokisin gitu biar gak ribet diajak tidur. Coba deh kalau berani ngomong :
"Aku nyaman deket kamu, suka jalan bareng kamu dan nikmatin tidur sama kamu. Selama masing-masing kita masih rasain hal itu. Aku bakal ada buat kamu".

Dan buat lo yang usah nyoba~~ Cuma sedikit cowok yg bisa lolos dari gamparan klo jujur ngomong begitu. (--,)7

Minggu, 21 Juni 2015

Marry Accepted

Mungkin pada akhirnya kita akan menikah dengan yang :
1. Tidak paling kita cintai
2. Tidak seenergi bahkan tidak seru sama sekali
3. Tidak paham dan dapat mengimbangi keanehan kita.
Percayalah bahwa pasti kita akan berdampingan dengan seseorang yang menerima kita luar dan malam.

Everything Isn't Same

Bahagia punya jalannya masing-masing. Kita saja yang kerap membuat pusing. Atas waktu dan kepercayaan yang seseorang berikan lalu kemudian salah satunya kau sia-siakan. Maka ketahuilah....

"segalanya tak akan lagi sama"

Salah kalau kamu harus paksa pasanganmu untuk setia, cukup ajarkan dia buat ikhlas nerima kalau dia belum pantes buat disayang orang.
"Maaf cantik, aku rasa kita harus putus, tapi wait... Jika di kemudian hari ditemukan kekeliruan, aku bisa tinjau lagi kok keputusan ini."

Tentang bahagiamu bersamanya saja, itu yang ingin kudengar, tentang kenyataan bahwa aku ternyata tak tergantikan itu tak perlu. Aku sudah tau.

Makhluk Multitasking

Pernah disetirin cewek yang belom bisa bedain mana rambu dilarang lewat (forbidden) sama mana rambu dilarang berhenti.

Lucunya sih kebanyakan cewek itu makhluk multitasking, mereka bisa tetep fokus nyetir sambil fokus juga inget-inget dan ngebahas kesalahan pasangannya sambil sesekali balas bbm dari temennya.
Pernah gue dibuat takjub seraya mengucap takbir ketika melihat sendiri cewek gue dulu yang lagi nyetir  sambil pake pensil alis, dan ajaibnya rapih -__-

Jadi inget nyokap gue bisa masak, sambil ngeringin baju di mesin cuci sambil tetep nonton & ngomel-ngomel liat infotaiment. Respect. Enggak heran sih kalo cewek bisa selingkuh dari pasangannya sambil enggak ngeliatin ada sesuatu yang beda dalam dirinya. Jadi kita enggak sempet curiga.

Menyerah Tanpa Kalah

Ada yang menyerah dalam berjuang, tapi enggak berarti itu kalah. Menyerah bisa jadi menyayangi hati dan cara berhenti melukai diri sendiri. Kita enggak punya kewajiban selalu berjuang kok, kadang tau kapan harus menyerah itu lebih keren dari pada terus mencoba tanpa ada hasilnya.

Sabtu, 20 Juni 2015

Negeri Kawin

Di negeri ini, nikah usia belia lebih baik daripada nikah beda agama. Karena percuma dewasa, bertanggung jawab dan waras kalo gak seagama.
Di negeri ini diperbolehkan nikah usia 16 tahun tapi enggak boleh minum alkohol sebelum 21. Karena mabok lebih butuh tanggung jawab daripada kawin.
Di negeri ini lebih mudah kawin daripada dapat SIM. Karena beranak enggak butuh helm dan enggak kebut kebutan di jalan.
Di negeri ini lebih baik menikah dulu di umur 16 tahun lalu membuat KTP di usia 17 tahun.

Rabu, 17 Juni 2015

Alasan yang Membuatku Suka Kepadamu

Aku suka hal-hal kecil yang manis yang kamu lakukan buatku. Karena semua yang besar berawal dari yang sederhana. ♥

Melihatmu tertidur dengan senyum itu sudah cukup untuk membayar semua hal yang kulakukan seharian untuk membuat kamu senang. Alasan utamaku memilihmu selain cinta adalah karena kamu tak terlalu banyak menuntutku. Kamu membuatku menjadi apa adanya dalam mencintaimu. Terima kasih.

Selasa, 09 Juni 2015

Fit nach?

Kata orang tua saya, fitnah itu bagian dari aniaya. Maka, berdoalah untuk 2 hal, berkah bagi diri sendiri dan kesadaran buat pemfitnahnya. Sejak dinasehatin gitu, setiap dapet rejeki terutama akhir-akhir ini, jadi mikir "Jangan-jangan ada yang abis fitnah gue nih." Hehe... Alhamdulillah.